Cara Menggunakan Fitur Undelivery di Dashboard Baru
Kamu pasti ingin memastikan pengiriman paket berjalan lancar sampai tujuan. KiriminAja menyediakan fitur yang membantu kamu menyelesaikan kendala pengiriman dengan cepat dan efisien. Yuk, simak cara menggunakan fitur Undelivery!
Pada halaman Beranda bagian “Paket Perlu Tindakan (Undelivery)”, klik status “Butuh Direspon”. Selain itu, kamu juga bisa mengakses halaman Paket Undelivery melalui menu “Bantuan”, lalu pilih “Undelivery”.
Paket yang mengalami kendala pengiriman dari ekspedisi akan masuk ke daftar Paket Undelivery secara otomatis. Klik ikon pesan untuk membuka ruang chat dengan Customer Service KiriminAja.
Di sini kamu bisa berdiskusi dengan Customer Service untuk mengatasi masalah pengiriman, termasuk mengirim bukti foto dan dokumen. Pilih tindakan yang kamu inginkan dan sampaikan ke CS KiriminAja agar permintaanmu bisa segera diproses ke ekspedisi.
Selain itu, kamu juga bisa menghubungi pelanggan melalui halaman Paket Undelivery. Klik pada ikon WhatsApp untuk menghubungi pelanggan melalui WhatsApp.
Pilih kategori pesan yang ingin kamu kirim. Jika kamu memilih kategori "Hubungi Langsung", sistem tidak akan mencatat waktu pengiriman pesan, dan kamu tidak dapat menggunakan template pesan WhatsApp Follow Up yang sudah dibuat.
Jika kamu memilih kategori lain, kamu dapat menggunakan template pesan yang sudah dibuat sebelumnya. Klik tombol "Hubungi Sekarang" untuk membuka WhatsApp dan mengirim pesan ke penerima. Jika kamu ingin mengatur template pesan WhatsApp Follow Up, klik ikon pengaturan.
Jika masih terdapat informasi yang kurang jelas, kamu bisa bertanya melalui WhatsApp Customer Service KiriminAja di sini.